PT Jasa Marga Tbk Sebut Sejak H – 7 Sudah sebanyak 807.510 Kendaraan Tinggalkan Wilayah Jabotabek

Avatar photo

- Pewarta

Minggu, 7 April 2024 - 15:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Marketing and Communication Department Head Jasa Marga Faiza Riani

Marketing and Communication Department Head Jasa Marga Faiza Riani

kHARIANINVESTOR.COM – PT Jasa Marga (Persero) Tbk menyampaikan sebanyak 807.510 kendaraan meninggalkan wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi (Jabotabek).

Pada H-7 sampai dengan H-4 Hari Raya Idulfitri 1445H/Tahun 2024 atau pada Rabu-Sabtu, 3-6 April 2024.

Marketing and Communication Department Head Jasa Marga Faiza Riani menyampaikan hal itu di Jakarta, Minggu (7/4/2024).

ADVERTISEMENT

RILISPERS.COM

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia mengatakan angka itu merupakan nilai kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu:

GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), GT Cikampek Utama (arah Trans Jawa), serta GT Kalihurip Utama (arah Bandung).

Adapun total volume lalin yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini meningkat sebesar 41,73 persen jika dibandingkan lalin normal atau dari 569.735 kendaraan.

Apabila dilihat dari periode lebaran tahun sebelumnya, total volume lalin tersebut lebih tinggi sebesar 12,97 persen atau naik sebanyak 714.794 kendaraan.

Dirinya mengatakan distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek menuju ketiga arah yaitu:

1. Mayoritas sebanyak 462.710 kendaraan atau 57,30 persen menuju arah timur (Trans Jawa dan Bandung)

2. Ssbanyak 209.582 kendaraan 25,95 persen menuju arah barat (Merak).

3. Sebanyak 135.218 kendaraan atau 16,75 persen menuju arah selatan (Puncak).

Menurut dia, untuk tren peningkatan arus kendaraan hingga H-4 terjadi di ruas tol menuju arah timur yang melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

“Hingga saat ini, kami mencatat volume lalu lintas tertinggi pada periode H-7 sampai H-5 Hari Raya Idulfitri 1445H terjadi pada H-4 sebesar 122.607 kendaraan.”

“Meningkat 321,69 persen dari lalin normal, atau naik 25,44 persen dibandingkan Lebaran 2023 pada periode yang sama,” ujar Faiza.

Lebih lanjut, ia mengatakan hingga informasi ini dikeluarkan rekayasa lalin one way masih berlangsung atas diskresi Kepolisian.

Untuk mendukung kelancaran arus mudik yang dimulai dari KM 72 Cikampek (Jalan Tol Cipali) hingga KM 414 GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang.

Selain itu, saat ini juga masih diberlakukan rekayasa lalu lintas lawan arus (contraflow) dua lajur di Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang dimulai dari KM 47 hingga KM 70 GT Cikampek Utama.***

Berita Terkait

P3SRS Menangkan Gugatan Pengelolaan Kemang View Apartemen Bekasi
Uang Rakyat Jadi Ladang Korupsi: Skandal Taspen dan Investasi Ilusi
Kwik Kian Gie Wafat, Prabowo: Indonesia Kehilangan Ikon Ekonomi Konstitusi
Skandal Korupsi PPT ET: Jerat Baru di Jantung Investasi RI–Jepang
Korupsi Migas Rp Triliunan, Kejagung Kejar Riza Chalid Sampai Malaysia
Gunawan Yusuf dan Sugar Group: Gula, Sekolah, dan Diplomasi Air Bersih
Kejagung Cegah Dua Bos SGC, Zarof Ngaku Terima Uang Kasasi
Komisaris PT PAL Terlibat Korupsi Kredit Investasi BNI di Palembang

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 23:30 WIB

P3SRS Menangkan Gugatan Pengelolaan Kemang View Apartemen Bekasi

Jumat, 1 Agustus 2025 - 06:32 WIB

Uang Rakyat Jadi Ladang Korupsi: Skandal Taspen dan Investasi Ilusi

Kamis, 31 Juli 2025 - 09:12 WIB

Kwik Kian Gie Wafat, Prabowo: Indonesia Kehilangan Ikon Ekonomi Konstitusi

Kamis, 31 Juli 2025 - 08:29 WIB

Skandal Korupsi PPT ET: Jerat Baru di Jantung Investasi RI–Jepang

Kamis, 31 Juli 2025 - 08:04 WIB

Korupsi Migas Rp Triliunan, Kejagung Kejar Riza Chalid Sampai Malaysia

Berita Terbaru